Setiap orang harus punya mimpi.
itu yang selalu saya dengar. Dan kali ini, itu terlihat semakin menjadi
keharusan. Hari ini saya dan tim bertemu dengan wakil walikota bintuni. Orangnya berperawakan besar, hitam dan gemuk. terlihat menyeramkan di awal,
namun ternyata, beliau punya personality
yang baik dan bijaksana. Beliau seorang muslim yang taat dan punya pandangan
revolusioner terhadap papua. Saya membayangkan, betapa senangnya jika kemudian
setiap walikota di indonesia punya kepribadian seperti itu dan juga punya
pandangan sebijaksana itu.
Beliau menyambut kami ber 20 dengan
ramah, dengan suguhan nasi goreng dan canda khasnya papuanya. Berbicara mimpi,
mimpi beliau sederhana ternyata, hanya ingin membuat warga papua punya mimpi
dan bisa mewujudkan mimpinya. Karena itu seperti yang dialami oleh beliau yang
pada awalnya bukan berasal dari keluarga ber-ada namun bisa mengenyam
pendidikan, hingga kini menjadi wakil walikota.
Hari ini saya juga bertemu kepala
desa yansei dan juga yaketi juga kepala diastrik idoor. yang para pemimpin ini
masih asli masyarakat papua. Mereka tidak memuaskan saya. Hanya diam tidak
banyak bicara. Bagi saya aneh, biasanya politikus itu banyak bicara.
Dan akhirnya, sertelah menunggu
selama 2 hari di mess PSKK kabupaten bintuni, akhirnya, besok kami akan mulai
untuk KKN. Hmm.. memulai perjalan ke desa tempat KKN lebih tepatnya. Kami akan
pergi ke desa yansei untuk sub unit B. Dan desa yakati untuk sub unit A. Perjalanan
esok hari rencananya akan ditempuh dengan menggunakan long boat.
OHYAAAA.. tadi juga ada satu
kejadian yang agak memalukan. Yakni saya merasa panik karena merasa poster A3
untuk sosio humaniora tertinggal di pesaawat. Tapi ternyata, hehehehehehehehehe
itu ga tertinggal. Itu ada kok. Udah hampir mati panik saya...
Ga Cuma panik, tapi saya juga
membuat seisi KKN ikut panik, sampe-sampe saya dinasihati bang Budi. Hahaha sampe
malu saya.
Dan tadi pula, mess kita sempat mati lampu, dan itu jadi
moment terbaik malam ini, karna saya bisa melihat bintang malam di bintuni yang
sangat cantik sekali.. sungguh bintang yang berkerlipan di malam ini sangat
cantik.
Entah bagaimana jadinya besok, yang jelas, besok kita semua
akan mulai perjalanan untuk berKKN ria. Semoga semuanya diberikan kemudahan dan
kelancaran.
Malam ini, ada sepucuk rindu yang saya titipkan lewat
kerlipan bintang. Kerlipannya semoga mampu menghantarkan kesana. Bagi yang
merasa, bagi membutuhkan rindu. Bintang bintuni ini obat yang mujarab.
selamat malam.
Bintuni, mess PSKK10 juli 2012, 01:12 WIT
Tidak ada komentar
Posting Komentar